PENERAPAN AUDIT OPERASIONAL DALAM UPAYA MENINGKATKAN EFISIENSI DAN EFEKTIVITAS FUNGSI PEMASARAN (Studi Empiris Pada PT Kereta Api Daop VIII Surabaya)

OKTAVIA, RIZKY NANDA (2016) PENERAPAN AUDIT OPERASIONAL DALAM UPAYA MENINGKATKAN EFISIENSI DAN EFEKTIVITAS FUNGSI PEMASARAN (Studi Empiris Pada PT Kereta Api Daop VIII Surabaya). Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (119kB)
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (559kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (131kB)
[img] Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami penerapan audit operasional dalam penilaian efisiensi dan efektivitas terhadap fungsi pemasaran. Ruang lingkup yang digunakan dalam penelitian ini adalah staf PT KAI Daop VIII Surabaya khususnya pada bagian manajer komersial. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dan data primer, objek penelitian ini adalah PT KAI Daop VIII Surabaya yang bertempat di Surabaya, yang bergerak dalam bidang transportasi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif, dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder, sedangkan data yang digunakan peneliti bersumber data dokumenter yang meliputi penjualan tiket kereta api. Teknik analisi data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data secara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil analisis dan permasalahan dalam penelitian ini adalah pelaksanaan audit operasional dalam fungsi pemasaran terdapat gangguan dalam melaksanakan penjualan tiket online, yang masih terkendala dengan tidak stabilnya jaringan internet yang digunakan dalam perusahaan dalam melayani penjualan dan penjualan online yang tersedia juga tidak melayani kereta api kelas local ekonomi. Dengan adanya kendala yang ada perusahaan mengakibatkan penjualan tiket pada perusahaan belum sesuai dengan yang dianggarkan oleh perusahaan, sehingga pendapatan perusahaan mengalami penurunan. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan audit operasional dapat diketahui penyebab ketidakefisien dan ketidakefektifan pada fungsi pemasaran yaitu: faktor pemesanan untuk kelas kereta api lokal ekonomi yang belum dapat diakses secara online, dan faktor maintenance dalam jaringan internet yang tiba-tiba mengalami trouble. Dalam proses penjualan tiket online sebaiknya meningkatkan jaringan internet yang digunakan oleh perusahaan agar dapat menanggulangi ketidak efisien dan ketidak efektifan dalam fungsi pemasaran

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RIZKY NANDA OKTAVIA (1210107806)
Uncontrolled Keywords: Audit Operasional, Efektifitas, Efisiensi, dan Fungsi Pemasaran
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Ronal Kamim, S. Hum.
Date Deposited: 29 Jan 2021 02:54
Last Modified: 29 Jan 2021 02:54
URI: http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/3227

Actions (login required)

View Item View Item