JAYANTI, ANNA (2016) PENGARUH POSITIVE ACCOUNTING THEORY, PROFITABILITAS DAN OPERATING CASH FLOW TERHADAP PENERAPAN KONSERVATISME. Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.
Text
4. ABSTRAKSI.pdf Download (232kB) |
|
Text
3. PENDAHULUAN.pdf Download (776kB) |
|
Other (pdf)
10. DAFTAR PUSTAKA.PDF Download (230kB) |
|
Text
2. FULL TEXT SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Manajemen memiliki fleksibilitas dalam memilih metode akuntansi untuk menghasilkan laporan keuangan yang sesuai dengan kondisi perusahaan. Dalam upaya menghasilkan laporan keuangan, salah satu prinsip yang diadopsi adalah konservatisme. Konservatisme adalah yang prinsip kehati-hatian dalam pelaporan keuangan dengan mengakui aktiva dan laba yang rendah. Banyak faktor yang mempengaruhi penerapan konservatisme diantaranya adalah positive accounting theory yang terdiri dari debt covenant, bonus plan, dan political cost. Selain itu juga terdapat faktor lain seperti profitabilitas dan operating cash flow yang kemungkinan dapat mempengaruhi penerapan konservatisme. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh debt covenant, bonus plan, political cost, profitabilitas dan operating cash flow terhadap konservatisme akuntansi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menganalisa data – data sekunder. Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2010 - 2014. Teknik pemilihan sampel dengan purposive sampling. Sampel yang sesuai dengan kriteria sebanyak 16 perusahaan. Metode analisis data penelitian ini yaitu analisis regresi berganda yang telah lolos uji asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan debt covenant dan political cost tidak berpengaruh terhadap konservatisme akuntansi. Hal ini disebabkan karena perusahan mempertimbangkan untuk menerapkan konservatisme atau tidak terkait menjaga eksistensi perusahaan di mata masyarakat maupun debtholders. Bonus plan dan profitabilitas berpengaruh negatif terhadap konservatisme akuntansi. Hal ini disebabkan karena semaikin tinggi kepemilikan manajerial dan profitabilitas yang tinggi, perusahaan menjadi kurang konservatisme karena lebih menjaga eksistensi perusahaan di mata masyarakat. Sedangkan operating cash flow berpengaruh positif terhadap konservatisme akuntansi. Hal ini dilakukan untuk menjaga agar perusahaan tidak melaporkan arus kas secara overstate sehingga dapat menarik perhatian stakeholder
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | ANNA JAYANTI (1420108868) |
Uncontrolled Keywords: | Konservatisme, debt covenant, bonus plan, political cost, profitabilitas, operating cash flow |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | Ronal Kamim, S. Hum. |
Date Deposited: | 25 Jan 2021 07:54 |
Last Modified: | 25 Jan 2021 07:54 |
URI: | http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/3177 |
Actions (login required)
View Item |