PENGARUH STRUKTUR MODAL, CASH HOLDINGS, DAN INVESTMENT OPPORTUNITY TERHADAP NILAI PERUSAHAAN MELALUI KEBIJAKAN DIVIDEN

KHOIROH, MUFIDATUL (2020) PENGARUH STRUKTUR MODAL, CASH HOLDINGS, DAN INVESTMENT OPPORTUNITY TERHADAP NILAI PERUSAHAAN MELALUI KEBIJAKAN DIVIDEN. Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (253kB)
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (241kB)
[img] Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh struktur modal, cash holdings, dan investment opportunity terhadap kebijakan dividen, pengaruh struktur modal, cash holdings, dan investment opportunity terhadap nilai perusahaan, serta pengaruh struktur modal, cash holdings, dan investment opportunity terhadap nilai perusahaan melalui kebijakan dividen. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Data sekunder diambil dari annual report perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi periode 2015-2018. Metode analisis data menggunakan analisis jalur dengan dua persamaan struktural untuk menguji pengaruh langsung dan tidak langsung dari variabel independen terhadap variabel dependen melalui variabel intervening. Hasil penelitian persamaan struktural 1 menujukan bahwa investment opportunity berpengaruh positif terhadap kebijakan dividen, struktur modal dan cash holdings tidak berpengaruh terhadap kebijkaan dividen. Hasil persamaan struktural 2 menunjukan struktur modal dan investment opportunity berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, cash holdings tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Hasil pengujian variabel intervening menunjukan bahwa kebijakan dividen dapat memediasi pengaruh investment opportunity terhadap nilai perusahaan, kebijakan dividen tidak dapat memediasi struktur modal terhadap nilai perusahaan, kebijakan dividen tidak dapat memediasi cash holdings terhadap nilai perusahaan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: MUFIDATUL KHOIROH (1610109915)
Uncontrolled Keywords: struktur modal, cash holdings, investment opportunity, nilai perusahaan, kebijakan dividen
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Ronal Kamim, S. Hum.
Date Deposited: 10 Nov 2020 07:17
Last Modified: 10 Nov 2020 07:17
URI: http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/2742

Actions (login required)

View Item View Item