PENGARUH DEBT TO EQUITY, RETURN ON ASSETS, DAN CAPITAL INTENSITY TERHADAP TAX AVOIDANCE (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA)

WIJAYANTI, DINA (2020) PENGARUH DEBT TO EQUITY, RETURN ON ASSETS, DAN CAPITAL INTENSITY TERHADAP TAX AVOIDANCE (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN INDUSTRI BARANG KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA). Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (2MB)
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (2MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (209kB)
[img] Text
FULL TEKS SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi tax avoidance perusahaan. Terdapat beberapa faktor yang digunakan antara lain debt to equity, return on assets, dan capital intensity. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris apakah debt to equity, return on assets, dan capital intensity berpengaruh terhadap tax avoidance. Capital intensity diukur dengan mengunakan intensitas aset tetap, sedangkan tax avoidance diukur dengan menggunakan effective tax rate. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling, yaitu pemilihn sampel dengan kriteria-kriteria yang telah ditentukan. Berdasarkan metode purposive sampling tersebut didapatkan sebanyak 66 sampel dari 22 perusahaan industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2016 sampai dengan 2018. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan program SPSS versi 23. Hasil penelitian menunjukan bahwa debt to equity berpengaruh positif terhadap tax avoidance, return on assets tidak berpengaruh terhadap tax avoidance, dan capital intensity berpengaruh negatif terhadap tax avoidance. Dalam penelitian ini masih terdapat banyak keterbatasan dan kekurangan yaitu pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen hanya mampu menjelaskan sebesar 24,4% sehingga perlu penambahan variabel independen lainnya seperti size.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: DINA WIJAYANTI (1610109887)
Uncontrolled Keywords: Debt to Equity, Return on Assets, Capital Intensity, Tax Avoidance
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Ronal Kamim, S. Hum.
Date Deposited: 16 Oct 2020 06:46
Last Modified: 16 Oct 2020 06:46
URI: http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/2609

Actions (login required)

View Item View Item