KSATRIYANI, SHINTA (2019) PENGARUH KUALITAS LAYANAN, BRAND IMAGE (CITRA MEREK), DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN DAN LOYALITAS PELANGGAN PADA RUMAH SAKIT ISLAM JEMURSARI SURABAYA. Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.
Text
ABSTRAKSI.pdf Download (294kB) |
|
Text
PENDAHULUAN.pdf Download (918kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (141kB) |
|
Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas layanan, brand image (citra merek), dan harga terhadap kepuasan pelanggan dan loyalitas pelanggan pada Rumah Sakit Islam Jemursari Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode nonprobability sampling, yaitu teknik pengambilan sampel yang tidak memberikan kesempatan sama bagi setiap unsur populasi untuk dipilih menjadi sampel. Jenis sampel yang dipakai dalam penelitian ini adalah aksidental yaitu teknik penentu sampel berdasarkan kebetulan siapa saja yang secara kebetulan bertemu dengan peneliti. Berdasarkan metode nonprobability sampling tersebut di dapat 100 sampel di Rumah Sakit Islam Jemursari Surabaya. Metode analisis yang digunakan adalah analisis jalur (path analysis) dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 25 (Statistical Product and Service Solution). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas layanan, brand image (citra merek), dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan. Kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Harga berpengaruh negatif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan. Brand image berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap loyalitas pelanggan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | SHINTA KSATRIYANI (1720210869) |
Uncontrolled Keywords: | kualitas layanan, brand image, harga, kepuasan pelanggan, loyalitas pelanggan |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Strata Satu (S-1) > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Ronal Kamim, S. Hum. |
Date Deposited: | 18 Sep 2020 08:00 |
Last Modified: | 18 Sep 2020 08:00 |
URI: | http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/2336 |
Actions (login required)
View Item |