INDRIANI, DITA (2017) PENGARUH LEVERAGE, PROFITABILITAS DAN FIRM SIZE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN INFRASTRUKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI. Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.
Text
4. ABSTRAKSI.pdf Download (386kB) |
|
Text
3. PENDAHULUAN.pdf Download (1MB) |
|
Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (329kB) |
|
Text
1. FULL TEXT SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Nilai perusahaan merupakan indikator bagi pasar untuk menilai perusahaan secara keseluruhan. Penilaian perusahaan dapat diproksikan dengan kemakmuran pemegang saham, sehingga kinerja keuangan perusahaan menjadi salah satu faktor yang dilihat oleh pasar atau calon investor untuk menentukan investasi saham. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh leverage, profitabilitas dan firm size terhadap nilai perusahaan infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah debt to equity ratio (leverage), return on asset (profitabilitas) dan firm size. Sedangkan variabel dependen yang digunakan yaitu price book value (nilai perusahaan). Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang termasuk dalam sektor infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Dalam penelitian ini, ditetapkan teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling. Data penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Indonesian Stock Exchange (www.idx.co.id) serta Indonesian Capital Market Directory (ICMD) dalam hal ini data keuangan dari tahun 2012-2015. Hasil penelitian menunjukkan bahwa DER dan ROA berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan koefisien regresi masing-masing sebesar 1,128 dan 10,794 dengan tingkat signifikansi 0,000. Sedangkan SIZE tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Pada koefisien determinasi (R2) diketahui nilai R square 0,843 atau 84,3% artinya kemampuan variabel-variabel independen sangat tinggi dalam menjelaskan variabel dependen
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | DITA INDRIANI (1310108343) |
Uncontrolled Keywords: | Leverage, profitabilitas, firm size dan nilai perusahaan |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | Ronal Kamim, S. Hum. |
Date Deposited: | 23 Jul 2020 01:05 |
Last Modified: | 23 Jul 2020 01:05 |
URI: | http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/1970 |
Actions (login required)
View Item |