PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP PROFITABILITAS DAN NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2016

MAYASARI, DWI ARISTA (2018) PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP PROFITABILITAS DAN NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2016. Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (248kB)
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh antara intellectual capital yang di proksikan menggunakan value added intellectual capital (VAIC) menurut Pulic dengan profitabilitas perusahaan yang di proksikan menggunakan return on asset (ROA) dan nilai perusahaan yang di proksikan menggunakan price to book value (PBV) pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2014-2016. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan dengan kriteria yang telah ditentukan, sehingga jumlah sampel sebanyak 29 perusahaan untuk 3 tahun pengamatan sehingga jumlah sampel observasi sebanyak 87. Teknik analisis menggunakan regresi linier sederhana dengan aplikasi SPSS versi 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intellectual capital berpengaruh positif terhadap profitabilitas . Hal ini berarti bahwa suatu perusahaan semakin baik dalam mengelola ketiga komponen intellectual capital maka perusahaan menunjukkan semakin baik pula dalam mengelola aset perusahaan. Perusahaan yang mampu mengelola asetnya dengan baik serta dapat menekan biaya operasional, sehingga perusahaan tersebut dapat meningkatkan nilai tambah bagi perusahaan. Begitu pula dengan hasil penelitian yang menunjukkan bahwa intellectual capital berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Hal ini berarti bahwa semakin besar intellectual capital yang dialokasikan suatu perusahaan maka akan dapat menambah nilai perusahaan tersebut. Kata Kunci : Intellectual Capital, Profitabilitas dan Nilai Perusahaan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: DWI ARISTA MAYASARI (1410109171)
Uncontrolled Keywords: Intellectual Capital, Profitabilitas dan Nilai Perusahaan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Sugeng Sugeng
Date Deposited: 05 Mar 2020 02:47
Last Modified: 05 Mar 2020 02:47
URI: http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/1411

Actions (login required)

View Item View Item