KUSHERLINAWATI, DEVITA ABRIANI (2019) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN DAN PERTUMBUHAN ASET TERHADAP STRUKTUR MODAL. Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.
Text
ABSTRAKSI.pdf Download (198kB) |
|
Text
PENDAHULUAN.pdf Download (1MB) |
|
Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (881kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan dan pertumbuhan aset terhadap struktur modal sebagai dasar pengambilan keputusan pendanaan bagi pihak-pihak yang berkepentingan di dalam perusahaan. Subjek penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2017. Objek yang digunakan adalah laporan keuangan yang diperoleh dari galeri Bursa Efek Indonesia di STIESIA. Metode yang digunakan untuk menentukan sampel adalah metode purposive sampling. Total sampel yang telah disesuaikan dengan kriteria pengambilan sampel diperoleh sebanyak 79 sampel. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap struktur modal. Hal ini disebabkan karena ukuran perusahaan yang besar cenderung memiliki total aset yang relatif besar pula dan perusahaan akan lebih menyukai membiayai kegiatan operasionalnya dengan menggunakan modal sendiri daripada berhutang. Pertumbuhan aset berpengaruh terhadap struktur modal. Hal ini disebabkan karena perusahaan mampu memanfaatkan dengan baik aset yang dimiliki. Dari sudut pandang investor, pertumbuhan suatu perusahaan merupakan tanda perusahaan memiliki aspek yang menguntungkan dan investor akan mengharapkan tingkat pengembalian dari investasi yang dilakukan menunjukkan perkembangan yang baik. Kata kunci: Ukuran Perusahaan, Pertumbuhan Aset, dan Struktur Modal
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | DEVITA ABRIANI KUSHERLINAWATI (1410108862) |
Uncontrolled Keywords: | Ukuran Perusahaan, Pertumbuhan Aset, dan Struktur Modal |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | Sugeng Sugeng |
Date Deposited: | 23 Dec 2019 02:44 |
Last Modified: | 23 Dec 2019 02:44 |
URI: | http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/1185 |
Actions (login required)
View Item |