PENGARUH PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI PADA PERUSAHAAN INDUSTRI BARANG KONSUMSI DI BEI)

RAHAYU, FITRI AYU (2017) PENGARUH PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERATING (STUDI PADA PERUSAHAAN INDUSTRI BARANG KONSUMSI DI BEI). Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (118kB)
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (773kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (121kB)
[img] Text
FULL TEKS SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji (a) pengaruh pengungkapan corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan dan (b) pengaruh pengungkapan corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan dengan profitabilitas sebagai variabel moderating. Data didapatkan melalui laporan keuangan tahunan yang telah disusun oleh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan data sekunder dan sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur pada sektor industri barang konsumsi yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia(BEI) dalam rentang tahun 2011-2015. Sampel penelitian adalah sebanyak 16 perusahaan dengan 80 observasi. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan uji Analisis Regresi Moderasi (Moderated Regression Analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengungkapan corporate social responsibility berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, menunjukan bahwa semakin tinggi nilai corporate social responsibility maka semakin tinggi pula nilai perusahaan. Tingginya tingkat penggungkapan pertanggungjawaban perusahaan merupakan informasi yang menarik bagi investor untuk berinvestasi pada perusahaan, sehingga dapat meningkatkan nilai perusahaan. Dan profitabilitas sebagai variabel moderasi dapat memperkuat hubungan corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan. Bahwa semakin tinggi profitabilitas akan memperkuat pengaruh corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan. Artinya perusahaan menunjukan citra positif serta memiliki prospek yang baik, dimana hal ini membuat minat investor untuk menanamkan sahamnya pada perusahaan tersebut

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: FITRI AYU RAHAYU (1310108315)
Uncontrolled Keywords: Corporate Social Responsibility, Profitabilitas, dan Nilai Perusahaan
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Ronal Kamim, S. Hum.
Date Deposited: 23 Jul 2020 05:56
Last Modified: 23 Jul 2020 05:56
URI: http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/1987

Actions (login required)

View Item View Item