PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE

WATI, RINDI HARINI (2023) PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE. Undergraduate thesis, STIESIA Surabaya.

[img] Text
ABSTRAKSI.pdf

Download (508kB)
[img] Text
PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (732kB)
[img] Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh kinerja keuangan mencakup pada rasio likuiditas, solvabilitas, profitabilitas, aktivitas, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan. Alat ukur pada setiap variabel tersebut yaitu Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), Net Profit Margin (NPM), Total Assets Turnover (TATO), Logaritama Natural (Ln) total aset, serta Tobin's Q. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan kausal komparatif yang memiliki tujuan untuk memahami sebab akibat antara dua atau lebih variabel yang diteliti. Batasan populasi penelitian adalah perusahaan food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021. Penentuan sampel penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan perolehan sampel sesuai kriteria sebanyak 175 data selama 5 tahun pengamatan dan ditetapkan sebanyak 73 data untuk penelitian setelah dilakukan outlier. Data pada penelitian ini yaitu data sekunder dalam bentuk laporan keuangan perusahaan yang dipublikasikan di Bursa Efek Indonesia. Analisis regresi linier berganda dipergunakan sebagai teknik analisis data dalam penelitian ini yang dibantu dengan software SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa likuiditas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, solvabilitas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, profitabilitas berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, dan ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Sedangkan aktivitas tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RINDI HARINI WATI (1910111524)
Uncontrolled Keywords: Likuiditas, Solvabilitas, Profitabilitas, Aktivitas, Ukuran Perusahaan, Nilai Perusahaan
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Strata Satu (S-1) > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Ronal Kamim, S. Hum.
Date Deposited: 16 Nov 2023 03:21
Last Modified: 16 Nov 2023 03:21
URI: http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/6210

Actions (login required)

View Item View Item