PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN HARGA DIMEDIASI OLEH KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN PT SURVEYOR INDONESIA (PERSERO)

WIDODO, ARENGGA PINATA (2020) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN HARGA DIMEDIASI OLEH KEPUASAN KONSUMEN TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN PT SURVEYOR INDONESIA (PERSERO). Undergraduate thesis, STIESIA SURABAYA.

[img] Text
4. ABSTRAKSI.pdf

Download (184kB)
[img] Text
3. PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (526kB)
[img] Text
2. FULL TEXT SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Loyalitas konsumen adalah aspek terpenting yang harus di perhatikan bagi perusahaan yang bergerak dibidang jasa, karena bisa dianggap sebagai salah satu aset yang sangat penting. Selain itu terdapat beberapa aset penting yang berkaitan dengan loyalitas konsumen, yaitu kualitas pelayanan, harga, dan kepuasan konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas pelayanan dan harga yang dimediasi kepuasan konsumen terhadap loyalitas konsumen atas jasa sertifikasi dan konsultansi PT Surveyor Indonesia (Persero) Cabang Surabaya. Penelitian ini dilakukan pada PT Surveyor Indonesia (Persero) Cabang Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan purposive sampling, dimana peneliti menentukan pemilihan sampelnya diperoleh dengan kriteria-kriteria tertentu atas fenomena yang terjadi dalam penelitian ini. Jumlah sampel yang di gunakan dalam penelitian ini berjumlah sebanyak 101 sampel, Metode analisis yang digunakan adalah analisis jalur path analysis dengan menggunakan program AMOS 22. Hasil Penelitian ini menunjukan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas konsumen. Harga berpengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas konsumen. Kualitas pelayanan berpengaruh signifikan dan positif terhadap kepuasan konsumen. Harga berpengaruh signifikan dan positif terhadap kepuasan konsumen. Kepuasan konsumen berpengaruh signifikan dan positif terhadap loyalitas konsumen. Kualitas pelayanan secara tidak langsung berpengaruh terhadap loyalitas konsumen melalui kepuasan konsumen. Harga secara tidak langsung berpengaruh terhadap loyalitas konsumen melalui kepuasan konsumen.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: ARENGGA PINATA WIDODO (1720210905)
Uncontrolled Keywords: Kualitas pelayanan, harga, kepuasan konsumen, loyalitas konsumen
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Strata Satu (S-1) > Program Studi Manajemen
Depositing User: Ronal Kamim, S. Hum.
Date Deposited: 27 Aug 2021 05:13
Last Modified: 27 Aug 2021 05:13
URI: http://repository.stiesia.ac.id/id/eprint/3705

Actions (login required)

View Item View Item